Subscribe:

Ads 468x60px

Labels

Sabtu, 21 April 2012

SPSS 16.00 Download


Salam sahabat, SPSS merupakan  software  aplikasi  statistik  yang  populer  bagi  praktisi  dan
mahasiswa. Bagi para mahasiswa SPSS dapat membantu pengolahan data dan
pengujian hipotesis untuk berbagai uji dan analisis dalam statistika, seperti uji
t,  uji  F,  uji-uji  non  parametrik,  analisis  regresi,  analisis  korelasi,  dan  analisis
multivariat dan lain-lain.

Untuk dapat menggunakan SPSS 16 for Windows, diperlukan hal-hal berikut :
1)  Sistem operasi : disarankan Windows XP (32 bit), Windows Vista & 7 (32 dan 64 bit).
2)  Hardware  :  Intel  Pentium  compatible  processor  1  GHz  atau  yang  lebih tinggi.
3)  Memori minimum : 512MB.
4)  Minimum free drive space 450MB.

Tampilan SPSS yang sepintas seperti Ms. Excel membuat kita tak asing lagi ketika menjalankan program yang satu ini. SPSS 16.00 termasuk software yang cukup ringan tidak perlu registrasi cukup dengan menggunakan license yang telah disediakan kita sudah bisa menikmatinya tanpa khawatir habis masa trial atau merogoh kocek untuk mendapatlan license.

Oke, silahkan download DISINI and enjoyed!!

Kamis, 09 Februari 2012

Buku Pedoman Penulisan Skripsi

Skripsi merupakan salah satu syarat untuk mahasiswa menyelesaikan studi yang sedang dijalaninya, untuk mempermudah mahasiswa dalam penulisan skripsi perlu diadakannya sebuah buku pedoman penulisan skripsi. Dalam rangka itu pula buku ini dibuat untuk mempermudah mahasiswa dalam penyusunan  skripsi yang mana pada posting kali ini dikhususkan untuk mahasiswa Fkip Unikal.

Sepenggal cuplikan prakata dari buku ini : "Buku yang kemudian diberi tajuk  Buku Pedoman Penulisan Skripsi ini, dapat dikatakan sebagai salah  satu  langkah  awal  dalam  mewujudkan  komitmen  bersama,  guna  mengembangkan  dan meningkatkan kualitas FKIP Unikal, baik ditinjau dari tata kelola maupun dari dunia akademisnya. Hal ini  ditunjukkan  oleh  keterlibatan  semua  pihak,  baik  secara  langsung  maupun  tidak  langsung  dalam penyusunan buku pedoman ini. Oleh  karena itu, ucapan terima kasih kami tunjukan kepada semua pihak yang telah bekerjasama dalam menyusun buku pedoman ini". 

Sekian semoga dapat bermanfaat untuk kita semua yang akan segera menyelesaikan penulisan skripsi.

Selasa, 07 Februari 2012

Hati-hati Membeli Obat Bebas

Sekedar untuk pengetahuan supaya kita lebih berhati-hati dalam memilih obat, berikut akan dipaparkan tentang simbol yang ada pada kemasan obat.
  1. Lingkaran Warna Hijau
Obat bebas OTC (Over the Counter) dengan simbol lingkaran berwarna hijau. artinya Anda bisa mendapatkan tanpa harus menggunakan resep dokter terlebih dahulu. Obat ini identik dengan ragamnya yang mudah didapat di warung-warung kecil.
  1. Lingkaran Warna Biru
Obat bebas terbatas dengan simbol lingkaran biru ini adalah jenis obat bebas terbatas. Peredaran obat jenis ini tidak seperti obat bebas (OTC). Obat ini hanya bisa dibeli di apotek dan atau toko-toko obat resmi yang berijin. Obat ini disebut terbatas karena ada batasan jumlah dan kadar isi yang harus diperhatikan sebelum Anda konsumsi. Biasanya ada tanda "P" yang berarti 'perhatian' di dalam labelnya. Contoh paling gampang yakni obat flu.

Label “P” ini juga ada beberapa macam diantaranya :
·         P.No. 1 : Awas! Obat keras. Bacalah aturan pemakaiannya.
·         P.No. 2 : Awas! Obat keras. Hanya untuk bagian luar dari badan.
·         P.No. 3 : Awas! Obat keras. Tidak boleh ditelan.
·         P.No. 4 : Awas! Obat keras. Hanya untuk dibakar.
·         P.No. 5 : Awas! Obat keras. Obat wasir, jangan ditelan.

  1. Lingkaran Warna Merah dan huruf K
Obat keras. Bila dalam sebuah kemasan obat tertera simbol lingkaran merah dengan tanda K, maka berhati-hatilah dalam mengonsumsi obat yang ada didalam kemasan itu. Pasalnya obat jenis ini termasuk golongan obat keras yang cara pemakainnya harus dengan resep dan pengawasan dari ahli penyakit dan dokter.

Obat adalah sesuatu yang bisa “membuat” orang menjadi lebih sehat jika dikonsumsi. Namun,  apabila dosis yang digunakan tidak sesuai maka obat tersebut tidak akan memiliki efek yang tepat malah bisa menimbulkan bahaya seperti keracunan dan mengalami efek samping. Baca brosur obat yang meliputi dosis penggunaan, indikasi, efek samping dan kontra indikasi. Jika setelah minum obat timbul salah satu efek samping yang tercantum, maka segeralah berhenti minum obat tersebut.

Hati-hatilah dalam meilih obat bagi yang memiliki penyakit tertentu seperti jantung dll. Sebaiknya konsultasikan dengan dokter karena ada banyak faktor yang akan berpengaruh. Jadi cermatilah dalam memilih dan mengonsumsi obat yang dijual bebas.

Sumber : Nuada

Minggu, 08 Januari 2012

Cara download file di scribd

Maaf, akhir-akhir ini saya masih sibuk dengan tugas kuliah jadi jarang posting, hehe.....sok sibuk ya. (emang sibuk beneran) kali ini saya mau posting tentang cara download file di scribd.com

Scribd.com memang masih menjadi favorit buat siapapun untuk mencari data / file referensi maupun sumber informasi lainnya guna menyempurnakan tugas, makalah, skripsi atau sekedar menambah ilmu pengetahuan. Sehubungan dengan hal itu banyak teman yang meminta bantuan kpd saya, bagaimana si cara mendownload file di Scribd.com? hal itulah yang pada akhirnya membuat saya tertarik untuk mencari solusinya. Oke! tidak usah berlama-lama langsung saja.

Berikut langkah-langkahnya :

1.  Buka http://www.scribd.com/mobile
2.  Klik Download Now

3.  Pilih penyimpanan seperti biasa dengan klik save file kemudian tunggu sampai selesai.


File hasil download akan memberi nama secara otomatis dengan nama “download” dan download(2) dst. secara otomatis jika kita mendownload banyak file .

Catatan :
Jika file tidak memberi ekstensinya secara otomatis lakukan rename dengan cara klik Organize => klik folder and search option => klik view lalu uncheck HIDE EXTENSION FOR KNOWN FILE TYPES klik OK. Rename dengan namafile.filekstensi (.doc .ppt .pdf  dan lain-lain)

Semoga Brmanfaat.